
Nosebleed atau mimisan (epistaxis) bisa terjadi pada siapa saja, dan kadang terjadi tanpa gejala apapun. Oke, mungkin kalian bertanya-tanya, apa yang menyebabkan mimisan?
Hidung merupakan salah satu bagian tubuh dimana terdapat sejumlah besar pembuluh darah, yang berfungsi untuk pengatur suhu dan kelembaban udara yang kita hirup. Pembuluh-pembuluh darah tersebut terletak dekat dengan permukaan kulit sehingga rawan oleh kerusakan/gampang terluka sehingga sering menimbulkan mimisan.
apa penyebab utama nya?
Hmm.. Well, umumnya sih karena alergi, trauma, infeksi, pemakaian alkohol dan juga sifat turunan
Berbahaya ga sih?

Biasanya sih nggak berbahaya dan hanya sementara, tapi ada juga kasus tertentu bisa berbahaya atau menunjukan adanya gangguan pada tubuh yang dapat membahayakan jiwa.
Treatment :
- Duduk Tegak, posisi tubuh agak condong ke depan, bernapaslah dengan mulut
- Jepit hidung di bagian nostril dengan jempol dan telunjuk, pada bagian di bawah tulang hidung yang lembut dari batang hidung (bag. rongga hidung), boleh juga pake saputangan atau kain bersih. Harus rapat dan stabil.
- Tahan selama 10 menit, lalu lepaskan
- Jika belum berhenti, ulangin lagi.
- Kalau belum berhenti juga, segera hubungi dokter.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar